" Status YM ""
ukm indonesia sukses: Sraesce UKM Festival 2010 Targetkan Omzet Rp 40 Miliar

Sraesce UKM Festival 2010 Targetkan Omzet Rp 40 Miliar

JAKARTA- Sebanyak 315 koperasi dan usaha kecil menengah berharap memperoleh transaksi dengan omzet sebesar Rp 40 miliar dalam SmeSco UKM Festival 2010 yang diadakan di Gedung Smesco UKM, di Jalan Gatot Subroto, Jaksel. Acara tahunan yang digelar sekaligus untuk menyambut Hari Koperasi itu diadakan oleh Kementerian Koperasi dan UKM pada 14-18 Juli 2010.

Targetnya antara Rp 35 miliar sampai Rp 40 miliar dengan perkiraan pengunjung sebanyak 2.000 hingga 3.000 per hari atau sekitar 15.000 selama pameran," kata Deputi Bidang Pembiayaan Kementerian KUKM Agus Muharram di Jakarta, Senin (12/7).

Ke-315 koperasi dan UKM itu berasal dari DKI Jakarta dan provinsi lainnya di seluruh Indonesia. "Ini merupakan ekspo hasil pemberdayaan koperasi, UKM dan lembaga terkait dalam satu tahun. Ini akan menjadi etalase produk KUKM terpilih dari seluruh Indonesia, juga ada produk hasil binaan Dekranas, SIKIB, dan Iwapi," kata Agus.

Produk yang akan dipamerkan dalam festival itu terdiri atas produk fashion, aksesori, alas kaki, peranti rumah tangga, furnitur, makanan dan minuman dalam kemasan serta produk kerajinan dan desain interior berbasis kayu, logam, kain, kulit, kaca dan keramik. Ikut terlibat dalam festival itu sejumlah artis. "Beberapaartis juga akan dilibatkan dan akan ada pemilihan Duta KUKM yang membantu sosialisasi informasi mengenai KUKM," kata Agus yang juga pelaksana tugas Deputi Pemasran dan Jaringan Usaha Kementerian KUKM.

Asisten Deputi Informasi dan Publikasi Bisnis Kementerian KUKM Emilia Suhaimi menjelaskan, target transaksi pada Smesco UKM Festival 2010 ini lebih rendah dari 2009. Sebab, jumlah peserta tahun ini lebih sedikit, tahun lalu mencapai 500 peserta dengan omzet penjualan mencapai Rp 57 miliar. "Karena peserta lebih sedikit, target transaksinya juga lebih kecil," kata Emilia

Entri Populer