" Status YM ""
ukm indonesia sukses: Jumlah Wirausahawan Melonjak

Jumlah Wirausahawan Melonjak

04/03/2012
Jumlah Wirausahawan Melonjak

JAKARTA - Jumlah wirausahawan di Indonesia meningkat pesat dalam dua tahun terakhir. Menurut data Badan Pusat Statistik, jumlah wirausahawan per Januari 2012 mencapai 3,75 juta orang atau 1,56 persen dari total penduduk Indonesia. Kenaikan ini drastis mengingat pada 2010 tercatat angkanya masih 0,24 persen.

"Perkembangan ini menggembirakan," kata Deputi Bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil-Menengah, Agus Muharram, dalam pembukaan HSBC Young Entrepreneur Challenge di Jakarta kemarin.

Targetnya, pada 2014 nanti persentase wirausahawan sudah mencapai 2 persen dari total penduduk, yang merupakan standar minimal untuk membangun perekonomian bangsa. Idealnya, Indonesia -harus memiliki 4,8 juta wirausahawan.

Namun rasio jumlah pengusaha di Indonesia itu masih jauh lebih kecil dibandingkan dengan di negara Asia lain, seperti Cina dan Jepang, yang memiliki wirausahawan melebihi 10 persen dari jumlah populasi. Perbandingan lain, kata Agus, sedikitnya 5 persen penduduk Malaysia adalah wirausahawan, sementara Singapura memiliki 7 persen penduduk yang berprofesi sebagai pengusaha.

Agus mengatakan, hambatan yang membuat penduduk Indonesia kurang berminat menjadi pengusaha di antaranya adalah kondisi alam yang cenderung memanjakan penduduk, mentalitas warga yang takut keluar dari zona nyaman, serta sulitnya akses terhadap modal usaha. Dari puluhan ribu lulusan baru perguruan tinggi, hanya sekitar 17 persen yang berminat menjadi wirausahawan.

"Banyak pemuda yang setelah lulus kuliah hanya bertahan dalam zona aman dengan mencari kerja. Jarang yang berani mengambil langkah membuka lapangan kerja baru," ujarnya. Hasil kajian Kementerian Koperasi menunjukkan 98,98 persen unit usaha di Indonesia merupakan usaha berskala mikro dan kecil. Saat ini terdapat 55,3 juta unit usaha di Indonesia.

HSBC menggelar kompetisi kewirausahaan yang ditargetkan menjaring 200 peserta. Kompetisi akan berlangsung mulai Maret hingga Juli 2012.

Sumber: Koran Tempo


Entri Populer