21/01/2012
Wirausahawan muda ditantang dorong daya saing ekonomi
JAKARTA Pemerintah mendorong keterlibatan aktif para wirausahawan muda dalam menopang ketahanan ekonomi nasional agar lebih tangguh dan mendorong daya saing bangsa. Menteri Koordinator bidang Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan generasi muda RI harus mampu mendayagunakan potensi dan peluang yang ada untuk dijadikan kegiatan ekonomi produktif untuk kemandirian bangsa.
Dia menilai berkembangnya wirausaha dan perusahaan domestik dapat meningkatkan daya saing dan mengurangi ketergantungan terhadap impor. "Untuk menciptakan kemandirian, diperlukan apa yang disebut triple helix yakni peran pemerintah, perguruan tinggi, dan dunia usaha," ujarnya dalam acara penyerahan penghargaan Wirausahawan Muda Bank Mandiri, kemarin.
Kolaborasi dari tiga unsur tersebut, paparnya, dapat mendukung start-up wirausaha muda, meningkatkan daya saing dan menimbulkan spirit kemandirian ekonomi. Menurutnya, pemerintah mendorong semangat kewirausahaan dengan membuka jalan terutama dengan menyediakan wadah atau inkubator guna mengembangkan inovasi, gagasan, dan teknologi.
Selain itu menyediakan akses kredit untuk pendanaan, seperti yang terangkum dalam program kredit usaha rakyat (KUR). Pada 2011, KUR yang disalurkan pemerintah mencapai Rp29,2 triliun yang diserap oleh sekitar 1.6 juta debitur. Adapun, untuk tahun ini pemerintah menargetkan penyaluran KUR dapat menembus Rp30 triliun.
"Tugas pemerintah membuat dan mendukung melalui berbagai kebi-. jakan, menyediakan permodalan dan ribuan inkubator. Pemerintah harus membuka jalan itu," ujarnya.
Dia memaparkan dunia usaha harus juga berperan untuk membangun jaringan dan memfasilitasi berkembangnya wirausaha-wirausaha muda. "Dunia usaha harus ikut membangun jaringan. Kalau ada usaha baru yang muncul, dibeli, didorong untuk tumbuh berkembang." * Dia juga berharap perguruan tinggidapat mencetak mahasiswa yang memiliki mental wirausahawan, siap untuk membuka lapangan pekerjaan bagi khalayak.
"Perguruan tinggi harus menjadi lembaga riset yang memberi kajian guna mendukung perkembangan usaha. Harusnya jangan mencetak mahasiswa yang menjadi bagian orang yang antre lowongan kena," tegasnya.
Beri inspirasi
Menurut Hatta, wirausaha dapat lebih berkembang di Tanah Air dan memberikan inspirasi kepada masyarakat agar memiliki rasa cinta kepada produk nasional. Dia mencontohkan salah satu wirausaha sukses asal AS, sang pendiri Apple, Steve Jobs, tidak hanya memberi semangat kemandirian namun juga memberikan inspirasi kepada manusia tentang cara pandang mengubah dunia.
"Banyak orang memiliki spirit dengan nilai tambah dapat mengubah dunia, untuk itu kita harus terus berkarya agar RI dapat menjadi bangsa yang besar," ujarnya seperti dikutip Antara. (04)
JAKARTA Pemerintah mendorong keterlibatan aktif para wirausahawan muda dalam menopang ketahanan ekonomi nasional agar lebih tangguh dan mendorong daya saing bangsa. Menteri Koordinator bidang Perekonomian Hatta Rajasa mengatakan generasi muda RI harus mampu mendayagunakan potensi dan peluang yang ada untuk dijadikan kegiatan ekonomi produktif untuk kemandirian bangsa.
Dia menilai berkembangnya wirausaha dan perusahaan domestik dapat meningkatkan daya saing dan mengurangi ketergantungan terhadap impor. "Untuk menciptakan kemandirian, diperlukan apa yang disebut triple helix yakni peran pemerintah, perguruan tinggi, dan dunia usaha," ujarnya dalam acara penyerahan penghargaan Wirausahawan Muda Bank Mandiri, kemarin.
Kolaborasi dari tiga unsur tersebut, paparnya, dapat mendukung start-up wirausaha muda, meningkatkan daya saing dan menimbulkan spirit kemandirian ekonomi. Menurutnya, pemerintah mendorong semangat kewirausahaan dengan membuka jalan terutama dengan menyediakan wadah atau inkubator guna mengembangkan inovasi, gagasan, dan teknologi.
Selain itu menyediakan akses kredit untuk pendanaan, seperti yang terangkum dalam program kredit usaha rakyat (KUR). Pada 2011, KUR yang disalurkan pemerintah mencapai Rp29,2 triliun yang diserap oleh sekitar 1.6 juta debitur. Adapun, untuk tahun ini pemerintah menargetkan penyaluran KUR dapat menembus Rp30 triliun.
"Tugas pemerintah membuat dan mendukung melalui berbagai kebi-. jakan, menyediakan permodalan dan ribuan inkubator. Pemerintah harus membuka jalan itu," ujarnya.
Dia memaparkan dunia usaha harus juga berperan untuk membangun jaringan dan memfasilitasi berkembangnya wirausaha-wirausaha muda. "Dunia usaha harus ikut membangun jaringan. Kalau ada usaha baru yang muncul, dibeli, didorong untuk tumbuh berkembang." * Dia juga berharap perguruan tinggidapat mencetak mahasiswa yang memiliki mental wirausahawan, siap untuk membuka lapangan pekerjaan bagi khalayak.
"Perguruan tinggi harus menjadi lembaga riset yang memberi kajian guna mendukung perkembangan usaha. Harusnya jangan mencetak mahasiswa yang menjadi bagian orang yang antre lowongan kena," tegasnya.
Beri inspirasi
Menurut Hatta, wirausaha dapat lebih berkembang di Tanah Air dan memberikan inspirasi kepada masyarakat agar memiliki rasa cinta kepada produk nasional. Dia mencontohkan salah satu wirausaha sukses asal AS, sang pendiri Apple, Steve Jobs, tidak hanya memberi semangat kemandirian namun juga memberikan inspirasi kepada manusia tentang cara pandang mengubah dunia.
"Banyak orang memiliki spirit dengan nilai tambah dapat mengubah dunia, untuk itu kita harus terus berkarya agar RI dapat menjadi bangsa yang besar," ujarnya seperti dikutip Antara. (04)
Sumber : Bisnis Indonesia