" Status YM ""
ukm indonesia sukses: Siswa SMK Harus Bisa Ciptakan Pekerjaan

Siswa SMK Harus Bisa Ciptakan Pekerjaan

Sekolah kejuruan yang berkembang di daerah seharusnya mampu melahirkan sumber daya manusia yang tidak meminta-minta pekerjaan kepada orang lain. "Sekolah kejuruan harus bisa mendorong siswanya untuk menciptakan pekerjaan untuk dirinya, masyarakat sekitarnya," kata Wakil Menteri Pendidikan Nasional Fasli Jalal dalam pembukaan Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK XVIII Tingkat Nasional di Jakarta,

Kamis (13/5) malam. Fasli mengatakan, perbandingan siswa SMA dan SMK saat ini mencapai 50 50. LKS SMK digelar 12-17 Mei 2010 di Arena Pekan Raya Jakarta dan sejumlah lokasi di Jakarta Sebanyak 1.700 siswa bersaing dalam 50 bidang lomba kelompok teknologi, bisnis dan pariwisata, pertanian, serta seni knya. Direktur Pembinaan SMK Kementerian Pendidikan Nasional Joko Sutrisno menjelaskan, lomba dirangkai dengan pameran hasil produk SMK bekerja sama dengan industri. (ELN)

Entri Populer