PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) kembali bersinergi dengan anak perusahaannya, PT Telekomunikasi Selular Tbk (Telkomsel) untuk memasarkan produk bersama bagi segmen korporasi maupun usaha kecil dan menengah (UKM). Dua raksasa bisnis telekomunikasi di Indonesia ini memasarkan sejumlah produk Telkomsel, di antaranya Kartu Halo Corporate, Mobile VPN, Telkomsel Flash, BlackBerry, dan Bulk Data Package. Secara bersamaan, Telkom yang baru meluncurkan solusi cloud computingjuga memasarkan beberapa produk antara lain Astinet, Dinaccess, VPN IP, Speedy, Ventus, Metro Ethernet, dan Fixed Wire line.
"Dengan sinergi ini, semua kebutuhan pelanggan baik solusi 6xed maupun mobile dapat terpenuhi, di mana Telkom dan Telkomsel memiliki lini produk yang lengkap," kata Vice President Public and Marketing Communication Telkom Eddy Kurnia di Jakarta, Rabu (12/5).
Dia mengatakan, koordinasi Telkom-Tel-komsel melalui satu pintu memudahkan pelanggan yang membutuhkan layanan telekomunikasi sesuai dengan kebutuhan. Paket sinergi solusi ini berpeluang dimanfaatkan oleh sektor UKM yang tidak memiliki infrastruktur teknologi dan informasi (TT) mumpuni."Pasar di sektor UKM cukup besar. Menurut data Kementerian Koperasi jumlah UKM di indonesia sekitar 30-35 juta," kata Vice President Corporate Account Manage-mentTelkomsel Nyoto Priyono.
Telkomsel saat ini telah melayani total 6.500 perusahaan dengan empat ribu di antaranya berasal dari UKM. "Dengan diluncurkannya solusi-solusi ini, Telkomsel menargetkan 500 pelanggan baru .di tahun 2010. "Namun, kami optimistis dapat meraih total sembilan ribu pelanggan," kata Nyoto. April 2010, Telkom telah meluncurkan solusi cloud computing dengan menggandeng Microsoft Layanan ini memungkinkan pelanggan menyewa layanan TI, sedangkan pengelolaan infrastruktur, platform, maupun aplikasi dilakukan oleh pihak ketiga.
Sinergi Telkom dan Telkomsel Incar Pasar UKM
Entri Populer
-
Cara budidaya ikan gurame / gurami terlengkap di kolam dan terpal . Anda memiliki hobi beternak ikan, maka sudah saatnya anda melakukan s...
-
>>> Membuat kandang ayam Kini informasi peternakan ayam akan membantu anda, bagai mana memelihara ayam dan membuat kandang aya...
-
Ikan Lele merupakan keluarga Catfish yang memiliki jenis yang sangat banyak, diantaranya Lele Dumbo, Lele Lokal, Lele Phyton, Lele Sangku...
-
13/02/2012 Ayam Lepas Tambah 50 Gerai Tahun Ini BISNIS resto dengan menu utama ayam masih memiliki prospek baik kendati pemainnya suda...
-
28/12/2011 Peluang Usaha Tepung Talas Dari Tepung Talas Bisa Raih Omzet Miliaran Rupiah Selain tepung terigu dan tepung mocaf, masih ada t...
-
07/03/2012 Hanya Butuh Pakan Alami, Panen Belut Super Melimpah Selain mudah, budidaya belut super juga minim risiko. Hal utama yang haru...
-
Pase permulaan Dalam pase permulaan berawal dari umur 0 hari sampai 6 minggu, dimana bentuk ukuran dan keseragaman sebagai tujuan b...
-
Ikan nilatermasuk jenis ikan air tawar yang mudah dibudida-yakan. Dengan tingkat produktivitas yang tinggi, tak perlu waktu lama untuk meman...