" Status YM ""
ukm indonesia sukses: Bank BRI Tetap Garap UMKM

Bank BRI Tetap Garap UMKM

31/01/2012
Bank BRI Tetap Garap UMKM


Kiprah Bank Rakyat Indonesia (Bank BRI) dalam mengembangkan Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) melalui pengembangan mitra binaan, mendapat apresiasi dari Harian Seputar Indonesia (Koran Sindo).

Kepala Bagian Humas Bank BRI M Ardiansyah saat menghadiri penyerahan piagam dan plakat penghargaan UMKM Award 2012, Rabu pekan lalu di Jakarta, menuturkan, ajang yang digelar Koran Sindo tersebut sangat bermanfaat bagi upaya untuk terus mengembangkan UMKM. "Penganugerahan UMKM Award merupakan sebuah acara yang positif terutama untuk memotifasi dan mengapresiasi nasabah UMKM binaan bank-bank, terutama BRI," kata Ardiansyah.

Bagi para pelaku UMKM sendiri, lanjut .Ardiansyah, penghargaan tersebut suatu kehormatan. Karena ini menegaskan bahwa usaha yang mereka lakukan menciptakan lapangan pekerjaan, menekan angka pengangguran, dan pada gilirannya turut ber-kontribusi meningkatkan pertumbuhan perekonomian nasional, mendapat pengakuan."Kami sangat mengapresiasi apa yang dilakukan Koran Sindo," imbuhnya.

Dia berharap ajang peng-hargaan UMKM Award men-dapat dukungan semua pihak. Supaya ke depan terus dapat dilakukan dengan semakin baik. Bagaimanapun telah terbukti berkali-kali UMKM merupakan usaha yangmemi liki daya tahanluar biasa terhadap krisis.

Kesungguhan Bank BRI fokus di sektor UMKM juga bentuk dukungan terhadap program pemerintah mengurangi pengangguran meningkatkan taraf hidup masyarakat dan pada gilirannya berkontribusi pada percepatan pertumbuhan ekonomi nasional. Sebagaimana dikatakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam banyak kesempatan, menumbuhkan jiwa kewirausahaan di kalangan masyarakat, terutama pemuda dan mahasiswa teramat sangat penting. Karena hal tersebut tidak hanya mampu mencipta lapangan kerja, tapi juga mengurangi kemiskinan.

Saat ini kemiskinan masih menjadi masalah, akibat banyaknya angka pengangguran. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) pada 2010, pengangguran tercatat sebanyak 8,32 juta jiwa atau sekitar 7,14 persen.

UMKM dapat membantu mengatasi pengangguran karena wirausaha biasanya dibidani orang yang memiliki ide kreatif dan inovatif, ter-utama dalam menciptakan lapangan kerja. Wirausaha juga berani melakukan hal baru dan mengambil risiko.

Bidang kuliner

Ke depan Bank BRI akan lebih banyak menggarap UMKM di bidang kuliner. Mengingat Indonesia sangat kaya dengan beragam jenis kuliner dengan bermacam variannya. Pengembangan bidang kuliner Indonesia tidak hanya mampu menyerap banyak tenaga kerja, menggali potensi ekonomi daerah, tapi juga merupakan upaya menjaga budaya bangsa.

Ardiansyah menuturkan, Indonesia terdiri dari ratusan suku bangsa. Masing-masing suku bangsa memiliki seni budaya sendiri yang khas dan orisinal. Tak terkecuali kuliner, setiap suku memiliki makanan khas. Ini merupakan ekonomi potensi yang luar biasa besar apabila digarap dengan sungguh-sungguh.

"Itulah antara lain alasan kami untuk lebih banyak menggarap UMKM bidang kuliner," kata M Andriansyah.
Raih UMKM Award 2012

Pada ajang penghargaan yang dihadiri Menteri Koperasi dan UKM Syarif Hasan, Direktur Jenderal Pengembangan Eskpor Nasional (Dirjen PEN) Kementerianperdagangan Hesti Indah Kresnarini, CEO MNC Group Hary Tanoesudibjo, serta puluhan pelaku UMKM tersebut, sejumlah UMKM mitra binaan Bank BRI mendapat penghargaan UMKM Award. Mulai dari kerajinan tangan sampai kuliner.

Indra Setiyadi (SS), salah satu pelaku UMKM bidang kuliner binaan Bank BRI yang memperoleh UMKM Award mengaku sangat bangga mendapat award. "Ini akan semakin memotivasi saya terus mengembangkan usaha UMKM," kata Indra.

Indra bercerita, bantuan modal usaha dari Bank BRI sangat membantu mengembangkan usaha kuliner. Dia berharap BRI tetap terus mendukungnya karena meyakini Bank BRI merupakan mitra setia yang mendukung kemajuan usahanya. Ke depan, dengan dukungan modal Bank BRI, Indra akan melebarkan sayap dengan membangun guest house.

"Sampai saat dengan saat ini portofolio kredit Bank BRI yang disalurkan untuk UMKM mencapai 80%. Bank BRI akan memberi perhatian kepada upaya pengembangan bisnis UMKM, mengingat potensinya masih sangat besar. "Jaringan kerja kami sangat luas mencakup 8.000 outlet" ujar Ardiansyah mengakhiri, 

Sumber: Harian Seputar Indonesia
[aris kurniawan/info]


Entri Populer