" Status YM ""
ukm indonesia sukses: Melihat tawaran waralaba bisnis perumahan Dida Developer Real Estate

Melihat tawaran waralaba bisnis perumahan Dida Developer Real Estate

16/09/2011
Ongkang Kaki Jadi Pengembang Properti
Melihat tawaran waralaba bisnis perumahan Dida Developer Real Estate


BERBISNIS properti mentang menjanjikan keuntungan menggiurkan. Tak heran jika perusahaan-perusahaan pengembang atau developer terus membangun rumah atau gedung untuk memenuhi permintaan properti yang terus meningkat.

Peluang bisnis properti inilah yang membuat Dida Developer Real Estate menawarkan waralaba pembangunan perumahan. Dida menawarkan sistem, pemasaran, dan manajemen usaha properti, sedangkan terwaralaba atau investor harus menu liki lahan serta dana

Berdiri pada 2002, Dida menawarkan waralaba developer pada 2010. Alvin, Marketing Dida mengatakan, perusahaannya telah memiliki enam terwaralaba di Banjarmasin, Makassar, Samarinda, dan sisanya di Pulau Jawa.

Dida saat ini juga mengerjakan tujuh proyek properti di Tangerang, yaitu Perumahan Muster Cipondoh, Perumahan Kluster Cipondoh II, Ruko Graha Sudirman, Perumahan Pesona Karawaci, dan Ruko Royal Point. Di Depok, Dida mengerjakan Perumahan Puri Pesona, dan Perumahan Citra Pesona. "Kami spesialis pembangunan perumahan dan ruko," tutur Alvin.

Ia menjelaskan, Dida menawarkan sistem waralaba pembangunan perumahan dan ruko, mulai dari perencanaan, desain pembangunan,hingga promosi dan pemasaran. Ada tiga paket waralaba yang ditawarkan, yaitu paket perumahan sederhana atau Citra Pesona (C), paket menengah sederhana atau Flora Permata (B), dan paket menengah atau Green Wilis (A).

Untuk paket C, investor harus membayar fra nchise fee sebesar Rp 250 juta. Dana itu dialokasikan untuk membeli hak penggunaan nama Dida sebagai pengembang dan nama perumahan sesuai tingkatannya Selain itu, dana digunakan untuk transfer sistem operational procedure (SOP) dan start up cabang, termasuk perangkat lunak atau software akuntansi, dan manajemen terpadu.

Dida juga akan membantu perencanaan dan desain proyek, rekruitmen, dan pelatihan sumber daya manusia (SDM) serta tim pembukuan. Selain fra neh ise fee, investor juga harus menyediakan lahan pertama kurang lebih seluas 2,5 hektare, dan Rp 750 juta untuk start up capital.

Start up capital dipakai untuk membuka kantor cabang, biaya operasional, pemasaran dan promosi, perizinan dan legalitas. Dan itu juga untuk membangun jalan dan saluran perumahan, pendirian rumah contoh, pagar tembok, pintu gerbang, papan nama perusahaan dan perumahan serta operasional kantor lima bulan pertama Harga satu unit rumah paket C disarankan hanya sebesar Rp 50 juta sampai Rp 90 juta.

Untuk paket B, calon investor harus merogoh kocek Rp.350 juta untuk membayar franchise fee dan Rp 1,5 miliar untuk slait up capital. Tanahyang harus disediakan untuk paket ini untuk pertama kali minimal 2 hektare Setelah rumah selesai dibangun, harga yang disarankan berada di ki--.;ir;iii Rp 110 juta sampai Rp 200 juta per unit.

Sedangkan untuk pake) A. investor harus menyediakan dana Rp 500 juta sebagai/ron-chise fee serta Rp 2 miliar start u\ Kipi"1 Hargajual rumah tipe ini berkisar Rp 250 juta sampai Rp 700 juta Denganjangka waktu kerjasama lima tahun dan enam tahun, investor paket C berkewajiban mengembangkan perumahan seluas minimal delapan hektare, paket B seluas enam hektare, dan paket C, 5 hektare. "Kami ingin investor dengan background apapun bisa jadi developer andal," katanya

Ia menyarankan agar tanah untuk lokasi perumahan telah memiliki sertifikat hak milik atau berstatus hak guna bangunan (HGB). Jika calon investor tidak memiliki lahan, maka Dida akan memberikan referensi lahan ideal sesuai budget investor.

Atas kerjasama itu, Dida mengenakan royalti fee 7% dari keseluruhan omzet. Jika seluruh asumsi yang tercapai, maka investor akan mendapatkan laba bersih kurang lebih sebesar Rp 20 miliar selama lima tahun kerjasama

Pengamat waralaba, Levita Supit mengatakan, tawaran waralaba developer masih asing di telinga masyarakat. Walau sah-sah saja, namun tawaran bisnis ini berisiko tinggi. Dengan investasi yang besar, jangka waktu kerjasama selama lima tahun juga terbilang singkat.

Sebab, bisnis perumahan butuh waktu lama dalam pembangunan, promosi serta penjualannya. "Saya menyarankan jangka waktu kerjasama ditambah menjadi 10 tahun," ujar Dida Dida Developer Real
Estate Graha Sudirman Nomor 1-3 Lantai 3, Jl Jend Sudirman, Kota Tangerang Selatan

Banten Telp 02155736222

Sumber: Harian Kontan
Dea Chadiza Syafina


Entri Populer