Guna mendukung dan mengembangkan bisnis UKM di Tanggulangin, PT Telkom melalui Divisi Business Service (DBS) meresmikan Small Medium Enterprise (SME) Center, hasil sinergi Telkom dan Dinas Koperasi Kabupaten Sidoarjo. Acara dilakukan Bupati Sidoarjo Drs H Win Hendarso, MSi bersama Executive General Manager Divisi Business Service Telkom Indonesia, Slamet Riyadi.
Tanggulangin Fair berlangsung hingga 30 Juni 2010 dengan partisipasi aktif seluruh peserta sebanyak 300 UKM Tanggulangin dan UKM sekitar Sidoarjo. Acara bekerja sama dengan Telkom. Jawa Pos, Dinas Koperasi Sidoarjo serta Asosiasi Pengusaha Tanggulangin.
Slamet Riyadi mengatakan, SME Center Tanggulangin merupakan pusat pelayanan pelanggan yang diselenggarakan Telkom Divisi Business Service untuk melayani pelanggan bisnis/UKM terhadap pemenuhan kebutuhan jasa layanan Telkom dan atau Telkom Group melalui berbagai aktivitas program pembinaan dan pengembangan UKM secara terpadu.
Vice President Public and Marketing Communication Telkom, Eddy Kurnia mengharapkan, keberadaan SME Center ini dapat menggairahkan bisnis UKM di Tanggulangin, Sidoarjo, selanjutnya akan semakin berkembang dan tumbuh menjadi UKM-UKM yang berdaya saing bisnis di pasar global.